Selasa, 24 Mei 2016

Aksi Seorang Pria Melamar Gadisnya Terjun dari Langit Malah Sangkut di Pohon

Aksi Seorang Pria Melamar Gadisnya Terjun dari Langit Malah Sangkut di Pohon
RAJAPOKER.COM. - Seorang pria yang ingin melamar sang pujaan hati untuk menikah guna memberi kejutan yang paling berkesan dan diingat seumur hidup mereka.
Namun sayang, lamaran itu bukannya diterima malah sebaliknya, ditolak oleh pujaan hatinya.
Awalnya Yichang dari Provinsi Hubei, China menggunakan paramotor (paralayang dengan mesin pendorong) untuk terjun dari langit agar dapat turun tepat dihadapan sang kekasih.



Namun rencana itu tidak berjalan dengan mulus. Saat itu angin kecang hingga membuat para motor yang dibawanya lari dari jalur.
Aksi gagah-gagahan ini awalnya berjalan mulus, di parasut paramotor itu juga tertulis pesan yang bisa dibaca oleh semua orang yang melihat aksi Yichang yakni "Gou Hongyun, marry me (menikahlah denganku)!"




Namun setelah beberapa saat para motor yang dikendarainya malah tersangkut di atas pohon.
Hembusan angin yang cukup kencang membuat paramotor yang dikendarai hilang kendali, sehingga aksi yang tadinya diniatkan untuk membuat sang kekasih bangga malah membuatnya malu.
Yichang sempat terperangkap di atas pohon selama satu jam sebelum akhirnya diselamatkan petugas penyelamat dari pemadam kebakaran yang datang untuk menurunkannya.
Tak lama berselang Yichang pun berhasil diselamatkan.

Bukannya membaca situasi yang membuat perasaan malu sang kekasih, saat itu juga dia langsung berlutut di hadapan sang kekasih dan meminta, "maukah kau menikah?"



Gou Hongyun yang terheran-heran karena dilamar, menolak cinta pria itu. "tidak," katanya. Saat itu juga dia langsung berlalu, pergi meninggalkan Yichang. (riz)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar